Beberapa Rahasia Kecantikan Wanita Indonesia

Kebanyakan wanita Indonesia merasa iri dengan kecantikan wanita negara lain  yang cendrung lebih putih dari kulit asia ini. Padahal wanita Indonesia tidak kalah cantik dan eksotis. Bahkan tak dapat dipungkiri lagi bahwa banyak wanita luar negeri sangat mengagumi kecantikan wanita Indonesia yang alami.
Kecantikan alami wanita Indonesia pada zaman dahulu sudah terbukti dari bahan yang digunakan selama berabad-abad. Indonesia yang kaya akan sumber daya alam, menyimpan banyak sekali tanaman yang bermanfaat bagi kecantikan, mulai dari perawatan untuk kulit, rambut maupun seluruh tubuh.
Kecantikan wanita Indonesia sendiri memiliki ciri khas dengan kulit langsat dan kulit sawo matangnya. Tak hanya wanita luar negeri yang mengagumi kecantikan alami wanita indonesia, namun para kaum lelaki juga mengagumi dan bahkan tak sedikit lelaki luar negeri yang mempersunting wanita Indonesia.
Dan apakah kamu tahu bahwa rahasia kecantikan wanita Indonesia yang sudah ada sejak dulu dan terbukti khasiatnya? Banyak sekali rahasia kecantikan wanita indonesia yang menambah kecantikan alami mereka. Maka jika kamu ingin tahu rahasia-rahasia apa yang dapat membuat kecantikan kamu semakin terpancar, simaklah rahasia berikut ini.

Bengkoang

Rahasia kecantikan wanita Indonesia yang pertama adalah bengkoang. Bengkoang sendiri adalah buah yang kaya akan manfaat yang telah dipakai sebagai rahasia kecantikan wanita Indonesia.Bengkoang dikenal mampu menjadikan kulit lebih bersih dan cerah. Karena dalam bengkoang mengandung banyak vitamin B1 dan vitamin C yang bekerja bersamaan untuk menyehatkan dan menjadikan tampilan kulit lebih cerah dan kenyal.
Untuk mengunakan bengkoang untuk mencerahkan wajah, kamu bisa memakainya sebagai masker ataupun sekedar dikonsumsi biasa. Jika kamu ingin menggunakan bengkoang sebagai masker, pilihlah bengkoang yang masih segar dan mengandung banyak air, kemudian kupas kulit bengkoan dan parut hingga halus. Setelah itu kamu bisa langsung mengaplikasikannya ke wajah kamu yang telah dibersihkan, tunggu 10-15 menit agar nutrisi yang terkandung dalam bengkoang menyerap ke kulit wajah kamu. Lalu bilas menggunakan air yang bersih.

Madu

Madu sebagai rahasia kecantikan wanita Indonesia. Khasiat madu untuk rahasia kecantikan wanita indonesia tidak dapat diragukan lagi, karena madu mengandung anti bakteri dan anti inflamasi yang ampuh mengatasi berbagai masalah kulit, salah satunya adalah jerawat. Nutrisi yang terkandung dalam madu cocok digunakan oleh pemilik kulit kering agar kulitnya menjadi lembab dan halus.
Madu bisa kamu gunakan sebagai campuran masker, lulur, scrub ataupun dikonsumi secara langsung. Madu bisa melembabkan daerah-daerah kulit kamu yang kering, salah satunya adalah bibir yang kering dan pecah-pecah.
Caranya kamu hanya tinggal mencampurkan madu dengan gula pasir, kemudian scrub bibir kamu perlahan-lahan dengan gerakan memutar sampai sel-sel kulit mati pada bibir terangkat. Diamkan 1 sampai 2 menit, bersihkan sisa-sisa scrub dengan tisu atau handuk.

Lidah Buaya

Rahasia kecantikan wanita Indonesia yang selanjutnya adalah lidah buaya. Jika kamu mendambakan rambut yang lebat dan sehat, tentusaja kamu mencoba rahasia ini. Lidah buaya memiliki kandungan tonik yang sangat bermanfaat untuk menyuburkan dan menutrisi pada akar rambut.
Cara yang bisa kamu lakukan adalah dengan memilih lidah buaya yang dagingnya tebal, kemudian pisahkan kulit dari daging lidah buaya, gosokan daging lidah buaya pada rambut, desertai dengan pijatan pelan agar nutrisi lidah buaya bisa meresap ke akar rambut kamu. Lalu diamkan sekitrar 10-15 menit, bilas dengan air bersih dan menggunakan sampo.
Tidak hanya bermanfaat untuk rambut, tenyata lidah buaya juga bermanfaat untuk kulit wajah. Lidah buaya bisa membuat wajah kamu awet muda atau mencegah penuaan dini, lidah buaya juga bisa digunakan untuk mmengatasi jerawat, bahkan bisa dikonsumsi.
Bagaimana? Sangat luarbiasa bukan khasiat dari lidah buaya ini.

Jeruk nipis

Jeruk nipis memang tak dapat dipungkiri lagi manfaat dan khasiatnya, jeruk nipis sering digunakan untuk mencerahkan wajah, mengurangi ketombe, dan paling sering dimanfaatkan untuk menghilangkan jerawat. Jerawat yang tumbuh pada wajah pastilah sangat mengganggu penampilan dan kecantikan kamu.
Maka kamu bisa memanfaatkan jeruk nipis untuk mengatasi masalah jerawat kamu dengan cara, campurkan perasan jeruk nipis dengan madu, lalu gunakan sebagai masker. Oleskan adonan jeruk nipis dan madu ke seluruh permukaan wajah kamu lalu diamkan selama 5-10 menit, kemudian bilas wajah dengan air bersih.

Santan

Santan yang selama ini kita ketahui digunakan sebagai bahan masakan, namun santan juga merupakan rahasia kecantikan wanita Indonesia. Santan mengandung banyak nutrisi yang bermanfaat bagi rambut. Jika kamu ingin memperindah rambut ataupun ingin memperbaiki rambut kamu yang  rusak, kusut, kering dan bercabang, maka gunakan santan sebagai cream bath alami. Santan merupakan pelembab yang mampu mengembalikan vitalitas dan kilau rambut.
Caranya sangat mudah, kamu hanya perlu memarut kelapa, kemudian peras santannya dan teteskan santan kelapa di kepala kamu, pijat selama 5 menit. Kemudian diamkan selama 15-20 menit dan keramas rambut menggunakan shampo.

Sirih

Sirih sebagai rahasia kecantikan wanita Indonesia. Sirih biasanya digunakan untuk campuran jamu. Sirih memiliki sifat anti septik dan anti bakteri, sehingga dikenal sebagai bahan yang bisa mengatasi gatal dan jerawat. Untuk mengobati jerawat di wajah, dada, atau punggung, gunakan air rebusan sirih untuk membilas bagian kulit yang berjerawat.
Tidak hanya  digunakan untuk mengatasi jerawat, sirih biasanya digunakan untuk menghilangkan bau badan dan menjaga kebersihan daerah kewanitaan. Cuci daerah-daerah yang menimbulkan bau badan dan daerah kewanitaan dengan menggunakan air rebusan sirih.
Dan itulah rahasia kecantikan wanita Indonesia yang bisa kamu coba utnuk menjaga kecantikan alami khas Indonesia. Lakukan rahasia diatas  agar kecantikan alami kamu bisa terpancar setiap saat. Selamat mencoba.